Seberapa sadar kamu terhadap keberadaan vitamin D dan risiko di balik kekurangannya, Moms?
Hmm, dibanding vitamin lain seperti vitamin A, C dan E, vitamin D masih agak jarang ditemukan ya. Padahal, risiko kekurangan vitamin D itu nggak main-main lho, Moms. Mungkin kita tahunya vitamin D hanya berpengaruh untuk kekuatan tulang dan gigi, padahal vitamin D juga bermanfaat untuk:
- Menjaga kesehatan ibu dan janin di masa kehamilan
- Memengaruhi proses pertumbuhan sel
- Menjaga kesehatan jantung
- Memperbaiki mood dan kualitas tidur
- Menjaga berat badan ideal
- Dan terutama meningkatkan imunitas tubuh.
Wow banget, kaaaan?
Ternyata sebanyak itu manfaat dari vitamin D!